Penyembelihan Hewan Qurban Idul Adha 1440 H
Senin (12/08), atau lebih tepatnya 11 Dzulhijjah 1440 H, SMK Sunan Drajat melakukan penyembelihan hewan qurban, berupa 1 ekor sapi. Oleh karena itu sejak pagi pukul 06.00 WIB para guru dan staff, juga anggota OSIS sudah berada di SMK Sunan Drajat Lamongan. Penyembelihan hewan qurban dilakukan di depan bengkel SMK Sunan Drajat Lamongan.
Para guru, staff, dan anggota OSIS laki-laki tetap berada di tempat penyembelihan. Sedangkan para guru, staff, dan anggota OSIS perempuan menuju ke kediaman Ibu Supriyati, bendahara SMK Sunan Drajat Lamongan, dan sebagian ibu guru menuju ke kediaman Ibu Erly, pengajar di SMK SDL, untuk membantu memasak dan mempersiapkan makanan yang akan didistribusikan ke warga sekolah (GTK dan siswa) SMK Sunan Drajat Lamongan.
Sementara itu, para siswa yang sudah hadir di sekolah mengikuti istighosah di Masjid Agung PPSD, yang dipimpin oleh guru agama yang mengajar di SMK SDL. Sekitar pukul 11.00 WIB, pendistribusian pun dimulai dibantu oleh OSIS. Para siswa-siswi berbaris rapi di antrian sambil menunggu giliran.
Dengan menyerahkan kupon yang telah dibagikan sebelumnya, para siswa-siswi akan mendapatkan konsumsi. Setelahnya, para siswa-siswi kembali ke pesantren atau rumah masing-masing.
Tim Jurnalis SMK SDLÂ