Persiapan Menjelang Pemberangkatan KKI 2019
Pelaksanaan KKI semakin dekat. Berbagai persiapan seperti penyewaan bus, lokasi yang akan dikunjungi, seragam peserta KKI, dan lain-lain hampir selesai. Selain itu, para siswa kelas X diharapkan segera menyelesaikan pembayaran yang berkaitan dengan KKI di bendahara sekolah, paling lambat pada hari H pemberangkatan.
Menjelang pemberangkatan Kunjungan Kerja Industri (KKI), Bapak/Ibu GTK yang berkenan ikut mendampingi dalam kegiatan tersebut bisa mendaftarkan diri ke panitia. Dikarenakan ini bukan tour untuk bersenang-senang melainkan tanggung jawab pendampingan terhadap siswa peserta KKI, diharapkan Bapak/Ibu GTK yang berkenan segera memberikan pernyataan atas kesanggupan sebagai pendamping dalam kegiatan KKI tersebut, agar panitia bisa mengatur pembagian kursi di bus.
Tim Jurnalis SMK SDL