Pelaksanaan LDKMS Osis SMK Sunan Drajat Lamongan
Melanjutkan kegiatan Seleksi Calon Pengurus OSIS Baru (SCPOB) yang dilaksanakan pada 25-27 Agustus 2019 lalu, kini setiap anggota terpilih dan ketua yang OSIS SMK Sunan Drajat Lamongan masa abdi 2019-2020 mengikuti kegiatan LDKMS yang dilaksanakan di Jetis.
LDKMS atau Latihan Dasar Kepemipinan Manajemen Siswa adalah sebuah bentuk kegiatan yang bertolak ukur kepada peningkatan sumber daya siswa/siswi peserta untuk mendalami dan memahami tentang konsep – konsep atau dasar – dasar sebuah organisasi.
Fungsi dari LDKMS adalah :
- Koordinasi kegiatan yang sejalan dengan tujuan
- Kemampuan beradaptasi dengan lingkungan luar
- Terpenuhinya fungsi dan peran seluruh komponen
Kegiatan ini akan dilaksanakan selama 3 hari, yaitu mulai 22 s/d 24 September 2019, dan rencananya di hari terakhir pelaksanaanya para peserta akan berada di outdoor.
Dihadiri juga oleh alumni OSIS SMK Sunan Drajat Lamongan, untuk memberikan materi dan juga pesan kesan terhadap para petugas masa abdi 2019-2020.
Tim Jurnalis SMK SDL